Monday, January 23, 2006

Tak Bisa PuL@NG

Sekarang sudah jam 19.00 WIB tapi saya belum bisa melangkahkan kaki pulang. Padahal saya lumayan mengantuk. Semalam, saya baru tidur pukul 1.00 dinihari dan sudah harus bangun pukul 4.30 pagi karena saya dijemput mobil kantor pukul 5.00 pagi.

Di luar hujan deras, saya cuma cari sengsara saja kalau pulang sekarang.
Pertama,
Saya pasti kena tetesan hujan walaupun sudah pakai payung
Kedua,
Saya pasti kena macet di jalan, tau kan gimana Jakarta kalau lagi hujan? yang artinya saya pasti akan lama sekali berada di jalan.
Yang terakhir,
Saya pasti tidak dapat duduk, berjubel di dalam bis deborah jurusan Kalideres-Depok dan mesti tersisksa selama kurang lebih 2 jam dengan keadaan menyedihkan begitu

Jadi..
saya mesti menguatkan hati dan mencari-cari kerjaan di kantor yang sekarang sudah mulai ramai ini. Semoga hujan cepat berhenti sehingga saya bisa pulang ke rumah dengan segera.

Wednesday, January 18, 2006

Fly like a bird
Run like a happy child
Smile like a fall in love girl
Free like a wild animal
Dance like a fallen leaf

Active like a full battery
Wise like Muhammad SAW
Brilliant like an expert
Understanding like a forgiven

Gentle like a soft silk
Warm like a cup of tea
Love like a loving mom
Beautiful like an angel
Sweet like a bunch of candy

Thats what I wanna be..

Thursday, Jan 19th 2006
created by 4yo3

Tuesday, January 17, 2006

Menonton Ally

Image hosting by Photobucket




Kapan ya terakhir kali melihat serial Ally Mc Beal? Kayaknya waktu Ally masih ditayangin di RCTI setiap malam minggu (waktunya lupa jam berapa). Tadi malam saya sangat terhibur dengan adanya Ally di Jack TV. Sepertinya serial Ally di Jack TV masih tayangan awal-awal karena masih ada Billy dan Georgina.

Lucu banget melihat kelakuan Ally yang menjadi marah secara pribadi dan berdebat sama rabi saat kliennya tidak bisa menikah karena beda agama. Atau saat Ally kencan dengan cocok yang keren abis tapi bikin ilfeel karena waktu makan kuah salad belepotan di sekitar bibir dan dagunya. Walau akhirnya Ally berdamai dengan rabi yang tidak mengijinkan mereka menikah dan malah kencan dengan rabi tersebut!! Ally pun bisa mengusir bayangan si tampan berkuah salad menjadi si tampan aja dan malah ekspresif dengan mencium si tampan di lift. Teman-teman Ally juga ga kalah seru tingkahnya, gokil, segar dan .. it is so entertaining di tengah-tengah sinetron yang menjamur di Indonesia. Sebenarnya bukan saya tidak menghargai karya negeri sendiri, tapi sinetron Indonesia hampir semua masuk kategori "NGGA BANGET DEH?!"


Image hosting by Photobucket Image hosting by Photobucket Image hosting by Photobucket Image hosting by Photobucket


Serial sejenis Ally Mc Beal kayak Charmed, Gilmore Girls, Friends dan terakhir Desperate housewifes udah jarang banget ditayangin di televisi, padahal tayangan seperti itu yang menghibur saya ketika menonton televisi. Seandainya ditayangin pun cuma ada beberapa dengan pilihan waktu yang kelewat malam.

Saya juga kehilangan film-film selasa drama di SCTV. Saya masih ingat waktu saya duduk di bangku eS-eM-U, selasa drama ditayangin jam 8 malam, lalu berubah jam 9 malam dan terakhir jam 10 malam. Lalu tiba-tiba hilang ngga tau diganti apa karena saya ngga pernah melihat lagi.

Padahal film-filmnya bagus,
seperti "Up Close and Personal" yang menceritakan tentang presenter wanita yang awalnya ngga ngerti gimana ngambil angle berita yang tepat trus dimarahin terus sama partnernya. Akhirnya dia bisa meng-explore dan menikah dengan partnernya. Ketika dipindah ke daerah lain, Presenter tersebut kehilangan gairah karena ga ada suaminya dan kayak awal lagi, ga bisa explore kerjaannya. Ketika akhirnya suaminya meliput di medan perang dan terbunuh, presenter tersebut mengingat semua ucapan dan keinginan suaminya dan bisa mendapatkan kegairahan dalam bekerja lagi (cerita ini sedih banget.. waktu menontonnya, saya sampai meneteskan air mata)

Atau seperti film "Ronny and Jullie" yang ceritanya romeo dan juliet modern (pemeran Ronny si Joshua Jackson waktu muda, hmm..). Atau Zoya yang ditayangin 3 kali malam minggu di SCTV.

Banyak film-film dan acara yang saya kangeni di televisi yang sekarang tidak bisa saya nikmati lagi. SCTV kok sekarang tayangan film lepasnya ga seperti dulu ya? Kayaknya pilihan film lepas di televisi sedikit sekali. Stasiun televisi yang lain apalagi. Padahal banyak film lama atau baru yang bagus untuk ditayangkan. Untungnya kini TransTV menayangkan film-film lepas setiap jam 9 malam. Setidaknya ketika tidak ada pilihan, saya masih bisa melihat kesana.

Wednesday, January 11, 2006

Dasar AYU?!!!!

Duh ....
Apa Ayu udah pikun ya?
Kemarin, kunci lemari sama ID card ketinggalan dengan suksesnya di rumah. Padahal sebelum jalan Mama udah nanya,
"ada yang ketinggalan ngga?"
"ngga... ngga ada" Ayu bilang gitu dengan yakinnya. Padahal begitu sampai kantor, panik juga karena kalo ngga ada kunci kacau semua urusan. Alhamdulilah, Ayu memang memberikan satu kunci cadangan ke Ira jadi Ayu tinggal ambil di kotak penyimpanan Ira.

Dan hari ini ...
Ayu ketinggalan Handphone ...?!!!
Duh, kacau deh .. rasanya ngga ada handphone gimana gitu. Aneh juga sih, dulu ngga punya handphone rasanya ngga masalah. Sekarang mah lain, ngga ada handphone kayak ada yang kurang. Mudah-mudahan tidak ada hal penting jadi orang-orang yang menghubungi Ayu tidak kelimpungan.


Ada apa ya??
Kalo kata Mama sih, Ayu kurang tenang. Grasa-grusu?!! Hmmm ... harus lebih tenang dan berpikir jernih. Harus disiapin segala keperluan dari malam. Harus bisa ngatur waktu dengan baik. Harus beli vitamin untuk penambah daya ingat dan susu kayaknya.
Harus ... Harus ... Harus...

Wednesday, January 04, 2006

Catatan Pergantian Tahun ...

tahun 2004, Catatan diary..
01 January 2004 (04.00 WIB)

MET TAHUN BARU 2004

Huah .. Happy new year Ayu?!!! Ga t'rasa tahun 2003 dah berlalu dengan begitu cepatnya.
So many things happened n' I feel so (I don't know, I really can't describe my feeling foday)
Tahun baru kali ini .. unexpected .. jadi bakar ayam sama nisa & teman-temannya. Sama Gita, Teguh & Edi. Then gabung sama temen-temen rumah juga. Duh, rame ..?!!!
Ga kayak 2 tahun belakangan ini, yang pasti tahun 2003 sangat berarti.
Moga tahun 2004 lebih baik lagi

tahun 2005, Catatan diary..
1 January 2005

HAPPY NEW YEAR 2005

Tahun 2005 tiba .. tahun yang baru, hari yang baru, banyak hal-hal yang harus diperbaiki dari sebelumnya, banyak intropeksi diri akan hal-hal dalam hidup ayu. Tahun ini, I'm gonna be 22 years old. Harus lebih dewasa dalam b'sikap. Menjadi ayu yang lebih baik lagi?!!

H@PPY NEW Y3@R

Everyday is a new beginning
another chance to learn more about ourselves
to care more about others
to laugh more and bring happiness
to be more than we were before
and I hope today is just the beginning
of another wonderful year ..

HAPPY NEW YEAR 2006

Sunday, January 01, 2006

SuKa-DuKa naik AnGKuTan UMuM..

Ada yang tidak berubah dalam rutinitas pagi-sore saya, mulai dari saya duduk di bangku eS-eM-U hingga sekarang sudah bekerja. Yaitu berurusan dengan angkutan umum yang semakin lama semakin semrawut, padat dan tidak nyaman.

Mulai dari eS-eM-U yang harus berebut naik M21 untuk bisa sampai ke sekolah. Setelah beberapa mikrolet serupa lewat, baru saya mendapatkan kesempatan duduk. Anak cowok biasanya memilih berdiri gantungan di pintu daripada terlambat ke sekolah. Pulangnya tidak kalah menarik. Siang bolong saya juga harus berlomba dengan teman satu sekolah untuk mendapat kesempatan naik mikrolet. Biasanya, untuk menghibur diri, dua tangan saya sibuk memegang makanan sembari menunggu bis. Tangan kiri memegang makanan, tangan kanan memegang jus. Lumayan, biar panas masih bisa nyaman.

Lanjut ke jaman kuliah, yang ini lebih parah lagi.
Kampus saya terletak di Tendean (ke arah Blok M). Biasanya saya naik P4 jurusan P. Gadung - Blok M yang penuhnya bukan main. Pernah beberapa kali saya bahkan hanya mendapat tempat berdiri di pintu mayasari bakti P4 itu berdesak-desakkan dengan segala macam orang. Yah, harus ditahan-tahanin, karena P4 lewat tol, meaning cuma butuh setengah jam untuk ke kampus. Daripada naik 107 atau 57 yang lewat UKI (ga kebayang berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk sampai ke kampus).
Untungnya saya pulang kuliah siang, dimana P4 tidak penuh dan saya mendapatkan tempat duduk tanpa perlu bersusah payah.

Dan ketika kerja. Saya naik 75 dari komplek AL-pasar minggu. Kadang kala (kalau sedang beruntung) saya bisa dapat tempat duduk. Tapi kalo lagi apes, boro-boro dapat tempat duduk, bisa naik juga udah alhamdulilah.
Sekarang saya kerja naik Deborah Kali Deres-Depok, biasanya bisa selalu lewat perempatan simatupang jam setengah tujuh pagi. Mobil ber-AC ini merajai rute yang dilewati karena untuk ke Depok dari Kebon Jeruk hanya ada bis ini. Walhasil, setiap lewat (yang mana lewatnya sejam sekali, bahkan pernah 2 jam sekali) bis ini selalu penuh.

Seperti pagi ini ..
Saya selalu kebagian berdiri di dekat supir dan terus berdiri sampai minimal di Pondok Indah. Kalau lagi naas, yah.. sampai ITC baru dapat duduk.

Sukanya naik angkutan umum, kalau lagi beruntung bisa dapat duduk, ada cowok-cowok keren yang bisa dilihat sesekali untuk menghilangkan jenuh, dapat ilham baru, dapat kenalan baru.

Dukanya naik angkutan umum kayaknya lebih banyak lagi ... Ga dapat duduk, macet, desak-desakkan, kalau naik mobil non AC seringkali ada bau-bau kurang sedap yang tercium oleh hidung, lama nunggunya, berebut naik dan duduk dengan penumpang yang lain.

Kayaknya ini Pe-eR buat kita semua,
gimana caranya supaya keadaan angkutan bisa lebih baik lagi. Jalanan bisa lebih tertib lagi...
Semoga...